Kita semua tentu kagum pada kehebatan seseorang, dikarenakan prestasi, kesuksesan, kepemimpinan, kebijaksanaan mereka dan sebagainya. Karena kehebatan itu pula mereka dipuji dan dijadikan idola, serta dielukan banyak orang. Sesungguhnya setiap orang termasuk Anda juga mempunyai potensi, berupa kemampuan, pengalaman dan juga ilmu pengetahuan untuk menjadi orang hebat. Tetapi jarang sekali di antara kita yang menyadari keunggulan tersebut atau menggunakannya secara maksimal.
Sekaranglah saat untuk menyadari dan mengasah potensi tersebut agar Anda mampu berprestasi, sukses dan benar-benar menjadi orang hebat. Bagaimana caranya?
1. Menentukan impian
Setiap orang pasti mempunyai impian dalam kehidupan pribadi, karier atau bisnis. Impian menjadi inspirasi sekaligus motivasi kita untuk tetap semangat melakukan tindakan dan bertahan melawan rintangan setiap hari. Karenanya, segera merancang impian masa depan, sesuai dengan pengalaman, kemampuan, hobi, dan obsesi Anda.
Saat menentukan impian, pastikan Anda juga menetapkan batas waktu, kapan impian tersebut harus sudah tercapai. Impian tanpa batas waktu tidak menjadikan Anda orang hebat, tetapi menjadikan Anda pengkhayal yang hebat.
2. Membuat keputusan
Tidak sedikit orang yang memiliki impian hebat, misalnya menjadi pengusaha kaya raya, ilmuwan ternama karena menemukan banyak temuan penting dan spektakuler, menjadi koki hebat, dan sebagainya. Tetapi hanya sebagian kecil yang benar-benar berhasil menjadi orang hebat di bidang mereka masing-masing. Sedangkan mereka yang tidak berhasil bukan dikarenakan impian mereka kurang hebat, melainkan mereka tidak segera membuat keputusan untuk melakukan tindakan-tindakan agar impian mereka segera menjadi kenyataan.
Jika Anda sudah menetapkan impian, sebaiknya segeralah membuat keputusan untuk memulai melakukan sesuatu untuk mencapai impian tersebut.
3. Memupuk keberanian
Kesuksesan besar pasti diikuti risiko yang besar pula. Misalnya, Anda ingin menjadi kontraktor hebat, Anda juga harus berani menghadapi risiko kenaikan bahan baku, inflasi yang memengaruhi daya beli masyarakat, kenaikan suku bunga bank, bangkrut, dan sebagainya. Jangan ragu menantang diri Anda supaya menjadi pemenang. Lakukan sesuatu yang luar biasa dan lepaskan keraguan pada kemampuan Anda sendiri. Survei membuktikan bahwa kekalahan seseorang bukan dikarenakan ia gagal bertindak, melainkan ia tidak berani bertindak.
4. Aktif melakukan tindakan
Tidak akan ada perubahan atau kemajuan, kecuali Anda melakukan tindakan. Banyak orang membuat rencana yang indah, tetapi tidak pernah tercapai karena mereka tidak pernah melakukan langkah-langkah nyata. Banyak pula orang cerdas tetapi kehidupan mereka gagal dikarenakan mereka terus- menerus membiarkan rasa takut membelenggu.
Menjadi orang hebat membutuhkan kemauan untuk berusaha dan kedisiplinan. Laksanakan rencana strategis dan selesaikan sesuai batas waktu seperti yang sudah Anda tentukan. Hanya dengan usaha yang sungguh-sungguh, maka keinginan Anda menjadi orang sukses dan hebat bakal terwujud.
sumber:http://fadhlyashary.blogspot.com
Selalu ada yang berbeda yang bisa kita lihat pada orang-orang yang sukses atau berhasil. Hal-hal yang berbeda itulah yang menjadi ciri khas bagi orang-orang hebat ini. “Orang-orang hebat bisa dikenali melalui tiga hal: murah hati dalam perencanaan, humanis dalam pelaksanaan, dan tidak berlebihan dalam keberhasilan,” kata Otto von Bismarck (1815–1898), kanselir Jerman.
Get Payoneer Debit Card
http://share.payoneer-affiliates.com/a/clk/5Db6jT
LAKBAN MURAH DAN BAGUS
Donation
Please Donate To My Blog |
Powered by The-Online-Quest |
Popular Posts
-
Cara download: Tunggu sampai muncul tulisan"SKIP AD" di kanan atas monitor kira-kira 5 detik. Anomalies and Market Efficiency.p...
-
1. Pengertian Harga Pokok Penjualan. Yang dimaksud dengan harga pokok penjualan adalah seluruh biaya yang dikeluarkan untuk memperoleh bara...
-
Oleh Martin Zwilling | Forbes Kata “risiko” memang memiliki pengertian negatif bagi sebagian orang. Tetapi, berani mengambil risiko dalam ...
-
Jakarta, 12/09/2013 MoF (Fiscal) News- Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) pada 12 September 2013 memutuskan untu...
-
by sjafri mangkuprawira Apakah manajemen perubahan akan otomatis diterima oleh para elem organisasi, katakanlah pada suatu perusahaan. ...
-
Download pdf: http://adf.ly/At5gh The Corporate Cost of Capital and the Return on Corporate Investment Eugene F. Fama University o...
-
Oleh Ronny Liyanto Direktur PT. Dispoly Indonesia Saya di Polygon sejak tahun 1999. Sementara, Polygon berdiri sejak tahun 1989. Saat i...
-
1. Hukum Kepemimpinan Lebih baik menjadi yang pertama daripada menjadi yang lebih baik. 2. Hukum Kategori Jika anda tidak dapat m...
-
Penghargaan berdasarkan voting 5.000 organisasi. Dalam rangka mencapai tujuan dalam penyelenggaraan kesehatan haji di Indonesia sebagai...
-
Pablo Fernandez University of Navarra - IESE Business School November 23, 2009 EFMA 2002 London Meetings Abstract: This pa...
Followers
About Me
Loading
LAKBAN / OPP TAPE MURAH DAN KUAT
Friday, August 9, 2013
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Click Button Below to Save As PDF
Pertumbuhan PDB per kapita (% tahunan)
Click Links Below
Bisnis Tanpa Modal
CATEGORY
- Business (48)
- Economy (55)
- Finance And Bank (25)
- Indonesian News (9)
- Investment (26)
- Journal And Paper (51)
- Leadership (16)
- Management (17)
- Marketing (24)
- Perpajakan (7)
- Uncategories (56)
Exchange Rates
USD IDR CHARTS
0 comments:
Post a Comment